Sunday, June 16, 2013

Monday, June 3, 2013

KELULUSAN MOMEN SEMANIS KLAPPERTAART



Klappieluvrs tahu kisahnya jubah toga yang biasa dipakai untuk upacara peneguhan kelulusan?

Dulu jubah yang terbuat dari kain panjang dikenakan dengan cara dililitkan sudah merupakan pakaian yang layak, terhormat untuk acara sosial. Kain yang dililit itu seperti yang dikenakan oleh biksu. Bedanya di Eropa, oleh bangsa Etruskan, leluhur bangsa Italia, mereka mengenakan terusan macam djelaba seperti yang kita lihat dikenakan orang Arab, Afrika. Sementara di Romawi, karena musim dingin, kain itu ditambahkan dengan dililit dan disampirkan ke bahu.



Toga sendiri berasal dari kata dlm bahasa latin 'Tego' yg berarti penutup. Lantas bagaimana perubahan dari Toga tradisional menjadi jubah?

Pada perkembangannya penggunaan kain penutup panjang itu mulai ditinggalkan karena dirasa kurang praktis. Sehingga yg tertinggal adalah terusan seperti djelaba yang bisa kita lihat masih dikenakan bangsa Arab & Afrika.

Di abad pertengahan, sekitar abad ke12 dan 13, kampus atau universitas mulai berdiri di Eropa seperti Italia, Perancis, Spanyol dan Inggris. Awalnya busana kaum akademisi dan mahasiswa itu sama. Mereka mengenakan terusan seperti djelaba. Hingga akhirnya pihak otoritas kampus mulai menerapkan aturan standar berbusana bagi para akademisi sesuai dengan perkembangan gaya berbusana kaum elit yang mulai berkembang. Pihak kampus mulai mewajibkan para akademisi mengenakan gaun atau jubah. Seperti apakah bentuknya? Seperti seragam Harry Potter di Hogwarts. :-)

Awalnya jubah toga memang berwarna hitam, karena memiliki harapan mahasiswa/akademisi mampu mengalahkan misteri & kegelapan dengan ilmu pengetahuan. Juga harapan menyingkirkan kegelapan misteri karena ketidaktahuan dengan ilmu mereka. Hitam juga memiliki makna keagungan. Pada perkembangannya di Eropa jubah toga tak hanya berwarna hitam, tapi beraneka warna sesuai dengan warna simbol universitas.

Sementara topi dg 4-5 sudut dan sisi memiliki makna seorang akademisi dituntut untuk memiliki pola pikir rasional & pandangan dari berbagai sudut dan sisi. Tradisi pemindahan kucir tali pada topi memiliki harapan setelah lulus, wisudawan itu tak hanya menggunakan otak kiri dengan logika + keterampilannya. Tapi juga supaya wisudawan itu memakai otak kanan dengan kreativitas, inovasi serta imajinasinya.

Nah mau merayakan kelulusan buah hati, teman, sahabat, kerabat? Rayakan momen manis dg Klappertaart! Hubungi dan pesan segera di 089637070353 .


posted from Bloggeroid