Wednesday, March 14, 2012

Gavin DeGraw – Sweeter


Musisi multitalenta, Gavin DeGraw, setelah dua tahun lalu, merilis album keempat berjudul Sweeter, September tahun lalu. Penyanyi yang mulai bernyanyi dan bermain piano sejak usia 8 tahun ini, masih setia mengusung warna pop rock dan soul ke dalam album terbarunya ini.

Gavin mengaku untuk pertama kalinya dirinya berkolaborasi dengan penulis lagu lainnya, seperti Ryan Tedder dan Andrew Frampton dari The Script. Menurutnya proses kolaborasi ini mengubah caranya dalam menulis lagu selama ini.
Memang album jika disimak album ini terasa sedikit berbeda dari album sebelumnya, Free, yang lebih gelap. Ada yang lebih hidup dan riang di album ini. Vokal Gavin pun terasa lebih bertenaga dan dieksplorasi. Memang Gavin sendiri mengakui kalau di album ini ia mampu bereksperimen memasukkan gaya musik yang disukainya termasuk memasukkan elemen yang biasa hanya dilakukan DeGraw di panggung. Kali ini DeGraw juga berkolaborasi dengan sejumlah produser lain seperti Ron Aniello (Matt Nathanson), Eric Rosse (Sara Bareilles), juga Butch Walker (Weezer).

Dibuka dengan ‘Sweeter’ yang ditulis DeGraw bersama Tedder, lagu ini langsung menghentak dengan petikan gitar dan gebukan drum dalam irama pop funk. Alunan vokal DeGraw serta piano yang bertenaga membuat lagu ini langsung mencuri perhatian karena mengungkapkan jeritan hati yang ingin berkencan dengan gadis yang telah menjadi kekasih pria lain.

Sementara lewat ‘Not Over You’, nuansa yang dibawa Tedder begitu kental lewat gebukan drum yang menjadi ciri khasnya. Tetapi vokal dan interpretasi DeGraw membuat kolaborasi ini terasa menyatu dan berhasil menyuarakan tentang proses sulitnya melepas bayangan masa lalu bersama mantan kekasih.

Sementara Frampton membawa nuansa baru pada presentasi musik DeGraw di tembang ‘Run Every Time’ yang berkisah tentang kebiasaan melarikan dari masalah percintaan.

‘Soldier’, single ke-2 dari album ini memiliki lirik puitis romantis yang memikat. Dalam balutan pop, rock sedikit sentuhan soul, blues dan gospel dengan dinamika lagu yang semakin megah berpadu dengan interpretasi vokal DeGraw yang bertenaga, lagu ini langsung menjadi favorit saya. /I'll get it if you need it, I'll search if you don't see it, /You're thirsty, I'll be rain, You get hurt, I'll take your pain./

Lewat Candy kita akan merasakan kemampuan vokal DeGraw dengan range vokal yang lebar. Lagu ini meski sedikit terasa cheesy liriknya, namun makna keseluruhannya sendiri mengungkap tentang hubungan cinta yang terasa artifisial akibat mimpi yang tak sesuai kenyataan hidup.

Lewat ‘You Know Where I’m At’ DeGraw mengajak kita untuk bersantai sejenak menikmati tembang balada. Vokalnya menyayat, menanggalkan gaya ngerocknya, dengan alunan musik sederhana membuat lagu yang ngepop dibalut dalam sedikit nuansa gospel ini begitu menyentuh. /Oh, it's better up ahead /The worst is over now /Remember what I said /Live, you don't have to look back /But if you ever do, /You know where I'm at/.

‘Stealing’ masih membawa nuansa blues dan gospel, sayangnya sedikit mirip dengan tembang ‘You Know Where I'm At’.

‘Radiation’ dengan alunan gitar yang ngefunk membawa nuansa kesegaran dalam album ini. Keberanian bereksperimen DeGraw lebih terasa di tembang ini sehingga terasa menonjol dan dinamis secara keseluruhan. Apalagi pada bagian backing vocal nyanyi bersama membuat lagu ini terasa hangat meski kontradiksi liriknya justru terdengar kejam.

Kemudian DeGraw membawa kita kembali bersantai sejenak dengan permainan piano dalam ‘Where You Are’, sebuah tembang rayuan untuk kembali bersama setelah melakukan kesalahan dalam sebuah hubungan. Tembang sederhana yang cukup memikat.

Album ini ditutup dengan sebuah tembang balada yang sederhana, hanya diiringi permainan pianonya, namun mengandalkan kekuatan vokal dan interpretasi DeGraw. Lewat tembang ini DeGraw seakan mengajak sang kekasih untuk jujur setelah menjalani melalui masa yang dingin.

Bagi para penggemar Gavin DeGraw album ini, meski masih terasa kurang melakukan eksplorasi dan evolusi musik, sudah pasti akan mengobati kerinduan mereka.

No. Title Length
1. "Sweeter" (DeGraw, Ryan Tedder) 3:43
2. "Not Over You" (DeGraw, Tedder) 3:38
3. "Run Every Time" (DeGraw, Andrew Frampton) 3:06
4. "Soldier" 3:31
5. "Candy" 4:38
6. "You Know Where I'm At" 3:21
7. "Stealing" 4:17
8. "Radiation" 4:17
9. "Where You Are" 4:21
10. "Spell It Out" (DeGraw, Frampton) 3:57

No comments:

Post a Comment