Saya sungguh bersyukur dapat menyerap apa yang diajarkan oleh Pak Ucup, demikian kami biasa memanggil beliau. Beliau ini guru besar di ITB. Diundang ke Jepang sebagai konsultan. Jadi bukan orang sembarangan.
Sunday, March 11, 2018
Membaca Tanda
Saat kuliah seorang dosen, Profesor Yusuf Affendi dan sejumlah gelar di belakang namanya, mengajar tentang semiotika. Belajar tanda. Belajar mempelajari tanda. Untuk mengetahui arah kecenderungan trend desain. Hal ini juga dapat dipelajari dengan membaca sejarah dunia dan pengaruhnya terhadap perubahan desain. Hal ini terus saya pegang. Sebagai mahasiswa desain interior di Trisakti, kami dituntut untuk mempelajari situasi secara komprehensif, menyeluruh untuk menghasilkan solusi desain yang tepat guna. Ya kami diajarkan desain itu solusi permasalahan, bukan kosmetika dekorasi untuk mempercantik tapi tidak bermanfaat bagi penggunanya. Bukan berarti dekorasi tidak bermanfaat, tapi ada manfaat lain yang lebih dalam. Tapi alangkah baiknya jika desain itu membawa kemudahan dalam praktek hidup sehari-hari.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment